BEKERJA DAN BERBAKTI UNTUK KEMAJUAN KTI

Ibu Sehat Urusan Kita Semua

Buku

Summary: 

Pengalaman dan Pembelajaran dari Kajian Perencanaan Kesehatan Ibu Hamil/Melahirkan di Lima Kabupaten/Kota Sulawesi Tenggara

Publikasi ini berfokus pada upaya peningkatan kapasitas pemerintah daerah bersama organisasi dan anggota masyarakat sipil dalam merencanakan serta menyelenggarakan pelayanan publik yang bermutu, berhasil dan terjangkau oleh segenap unsur masyarakat yang berhak atasnya. Dokumen ini meriwayatkan sebuah “eksperimen” atau ujicoba yang dilakukan atas prakarsa dan dengan bantuan (finansial dan teknis) dari Proyek BASICS (Better Approaches to Services Provision through Increased Capacities in Sulawesi – 2009 -2014)
di Propinsi Sulawesi Tenggara. “Eksperimen” dalam hal ini adalah ujicoba penggunaan pendekatan Kajian Perencanaan sebagai media peningkatan kapasitas – yaitu kapasitas sistem pelayanan maupun kapasitas perorangan/SDM. Kebetulan eksperimen ini dilakukan di bidang kesehatan, khususnya kesehatan maternal, dalam rangka membantu pemerintah dan masyarakat mencapai Tujuan Pembangunan Milenium (MDGs) dan menerapkan Standar Pelayanan Minimal (SPM) bidang kesehatan. Secara lebih luas Proyek BASICS (berbantuan pemerintah Kanada bekerjasama dengan Kementerian Dalam Negeri) ikut membantu pelaksanaan tatakelola pemerintahan yang baik dan demokratis.

Topik: 
AttachmentSize
PDF icon IBU SEHAT_FINAL DRAFT1.pdf2.5 MB
Rating: 
Average: 1 (1 vote)