BEKERJA DAN BERBAKTI UNTUK KEMAJUAN KTI

23 PNS Berjuang Masuk 10 Besar

23 PNS Berjuang Masuk 10 Besar

Oleh hakim efendi - Tue Apr 29, 11:01 am

MARISA- Pemda Pohuwato saat ini tengah menggelar pemilihan PNS berprestasi. Pemilihan PNS berprestasi merupakan salah satu implementasi Peraturan Pemerintah RI Nomor 46 tahun 2011 tentang Penilaian Prestasi Kerja PNS. Demikian halnya yang terdapat pada PP Nomor 53 tahun 2010 tentang Disiplin PNS.Pemilihan yang semula diikuti sebanyak 43 PNS perwakilan dari seluruh SKPD, sudah menggugurkan 20 orang PNS yang dengan demikian menyisakan 23 orang PNS saja. Ke 23 PNS berprestasi kemudian mengikuti seleksi yang dibuka sejak, Senin (28/4) kemarin di Gedung Panua Kantor Bupati oleh Wakil Bupati Amin Haras.

Sejumlah 23 PNS ini akan mengikuti ujian seleksi selama 2 hari yakni seleksi pemaparan dan seleksi wawancara. Dari hasil seleksi ini akan menghasilkan 10 besar yang akan terpilih untuk memperebutkan bonus senilai total Rp. 45 Juta.

Lanjut Wabup Amin Haras, PNS yang  masuk dalam seleksi ini tentu PNS yang benar-benar mampu dan punya kemauan terutama dalam merubah pola kebiasaan dengan menunjukkan sikap dan perilaku yang baik terutama tidak melanggar disiplin dan beretika dan bermoral baik. “Bukan hanya itu, yang menjadi PNS berprestasi mereka yang mampu berkinerja baik, memiliki kreasi dan inovasi serta profesional,” tutur Wabup Amin. (ais)

Sumber: http://gorontalopost.com/2014/04/29/23-pns-berjuang-masuk-10-besar/