BEKERJA DAN BERBAKTI UNTUK KEMAJUAN KTI

Buku Saku Sistem Perlindungan Anak

Direktorat Keluarga, Perempuan, Anak, Pemuda dan Olahraga
Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS)
Republik Indonesia Jakarta
Januari @2023

Summary: 

Untuk mencapai tujuan pembangunan perlindungan anak, diperlukan sistem yang integratif dan komprehensif. Oleh karena itu, proses perencanaan dan pelaksanaan program perlindungan anak yang sistematis menjadi suatu keharusan. Namun, pelaksanaan program perlindungan anak masih menghadapi beberapa tantangan, antara lain: belum terintegrasinya analisis penyebab dan dampak permasalahan anak, serta
belum optimalnya sinergi antara kebijakan, program, dan kerja sama antar sektor dalam penanganannya.
Berdasarkan hal tersebut, maka disusunlah Buku Saku SPA yang merupakan esensi dari tujuh modul SPA yang sudah dikembangkan sebelumnya. Ketujuh modul tersebut meliputi: (1) Hak-Hak Anak, Perlindungan Anak, dan Sistem Perlindungan Anak; (2) Subsistem Hukum dan Kebijakan; (3) Subsistem Peradilan Anak; (4) Subsistem Kesejahteraan Anak dan Keluarga; (5) Subsistem Perubahan Perilaku Sosial; (6) Subsistem Data dan Informasi; dan (7) Penerapan SPA dalam Perencanaan dan Penganggaran Perlindungan Anak.

AttachmentSize
PDF icon Buku Saku SPA 2023.pdf2.21 MB
Rating: 
No votes yet